Faktor agen/patogen dapat dilihat dari kurangnya perhatian terhadap program biosekuriti dan vaksinasi. Sedangkan faktor lingkungan adalah pengawasan terhadap tamu atau pedagang yang berkunjung kurang ketat, serta bak disinfektan yang tidak difungsikan dengan baik sehingga kurangnya kebersihan. Faktor ayam yang kemungkinan terinfeksi virus ILT yang menyerang ayam petelur ini ialah karena pihak peternak kurang memperhatikan program biosekuriti dan vaksinasi yaitu berupa tidak dilakukannya vaksinasi untuk virus ILT pada ayam dan terkontaminasi pathogen dari luar, entah pathogen yang terbawa oleh tamu atau pengunjung serta pedagang karena bak desinfektan sering kosong sehingga fungsi untuk membunuh pathogen pada alas kaki tidak berfungsi sebagaimana mestinya.