1. Ketika suhu lingkungan semakin tinggi, maka semakin rendah aktifitas kelenjar thyroid. Temperatur yang tinggi menekan sekresi TRH dari hipotalamus, sehingga menghambat sekresi TSH dari hipofisis, akibatnya terjadi penghambatan sekresi hormone thyroxin dari kelenjar thyroid. Terdapat korelasi positif antara sekresi hormone thyroxin dengan pertumbuhan, thyroxin digunakan sebagai indikator dalam proses pertumbuhan. Hormon thyroxin dapat mempengaruhi enzim-enzim yang berhubungan dengan proses metabolisme makanan dan interaksi antara ion-ion logam yang berperan sebagai kofaktor enzim.
2. Ayam merespon panas dengan menurunkan konsumsi pakan dan meningkatkan konsumsi air minum, gelisah, mengepakkan sayap, serta panting.
3. Kadar amoniak yang tinggi terhadap ayam (yang lebih dari 25 ppm) akan menyebabkan silia di sel-sel epitel saluran pernafasan paralisis, rusak atau tidak berfungsi untuk menghalau benda asing atau mikroba. Akibatnya mikroba dapat mencapai paru-paru dan menyebabkan radang dan gangguan pernafasan.